Kebiasaan Mengemudi yang Bisa Merusak Persneling

icon 4 July 2025
icon Admin
Sistem persneling mobil atau transmisi manual merupakan salah satu komponen penting dalam kendaraan. Fungsinya adalah menyalurkan tenaga dari mesin ke roda dengan rasio gigi yang sesuai dengan kebutuhan kecepatan dan beban kendaraan. 

Namun, banyak pengemudi yang tanpa sadar melakukan kebiasaan-kebiasaan yang justru merusak sistem ini. Jika dibiarkan, kerusakan persneling bisa menyebabkan biaya perbaikan yang mahal atau bahkan memerlukan penggantian transmisi secara keseluruhan.

Jangan Lakukan Ini pada Persneling Mobil!

Berikut ini beberapa kebiasaan buruk saat mengemudi yang dapat merusak sistem persneling, khususnya pada mobil dengan transmisi manual:

  • Menginjak Kopling Terlalu Lama

Kebiasaan menahan pedal kopling terlalu lama saat berhenti di lampu merah atau saat menunggu kendaraan di depan bergerak bisa mempercepat keausan kampas kopling dan bearing.